Politik

Unik! Intip Kemeriahan TPS Gibran di Solo, Bertemakan Valentine yang Didominasi Warna Merah Muda

93
×

Unik! Intip Kemeriahan TPS Gibran di Solo, Bertemakan Valentine yang Didominasi Warna Merah Muda

Sebarkan artikel ini
1707889747751

Mjnews.id – Bertemakan Valentine, intip kemeriahan Tempat Pemungutan Suara (TPS) Gibran di Solo.

TPS 34 Manahan Banjarsari Solo merupakan tempat Cawapres nomor urut 02, Gibran Rakabumingraka menggunakan hak suaranya.

Melansir dari kanal YouTube Kompascom Reporter on Location, Rabu, 14 Februari 2024, terlihat TPS itu didominasi warna merah muda dan putih dibagian depan pintu masuk.

Tenda TPS juga ada banner bernuansa pink bertuliskan “Selamat Datang di TPS 34 Manahan” lengkap dengan gambar hati warnah merah di samping tenda tersebut.

Dibagian dalam tenda bahkan juga ada tulisan Happy Valentine Day.

Menurut Ketua KPPS TPS 34 Manahan, Heru Wamanto, pemilihan warna dan dekorasi ini karena meraka ingin mengambil tema Valentine.

Kemeriahan tak hanya terlihat dari segi desain dan warna. TPS ini juga sudah diramaikan oleh sejumlah petugas KPPS.

Sejak pukul 06.00 Wib, mereka telah bersiaga menghitung ulang surat suara dan membuka ulang kota suara.

Selain itu terlihat juga warga yang antusias datang ke lokasi tersebut sembari menunggu kursi yang disediakan.

Barulah sekitar pukul 07.04 Wib, petugas KPPS baru mulai membuka TPS 34 untuk masyarakat mencoblos.

Meskipun, TPS ini merupakan tempat Gibran menggunakan hak suaranya. Tapi Heru memadukan tidak ada perlakuan khusus untuk anak Jokowi itu.

Seperti diketahui, di TPS masyarakat Indonesia menggunakan hak surat suara untuk pemilihan Presiden, DPR RI, DPD RI, DPRD Provinsi, dan DPRD Kota Padang 14 Februari 2024.

Setelah pemungutan suara selesai, proses penghitungan suara berakhir 15 Februari 2024.

Kemudian dilanjutkan ke tahap rekapitulasi suara yang berlangsung sejak 15 Februari sampai 20 Maret 2024.

Selanjutnya, barulah menetapkan hasil Pemilu 2024. (*)

Kami Hadir di Google News