LampungPesisir Barat

Pabrik Triplek di Pekon Way Sindi Resmi Beroperasi

279
×

Pabrik Triplek di Pekon Way Sindi Resmi Beroperasi

Sebarkan artikel ini
Pabrik Triplek di Pekon Way Sindi Resmi Beroperasi
Pabrik Triplek di Pekon Way Sindi Resmi Beroperasi. (f/ist)

Mjnews.id – Bupati Pesisir Barat, H. Agus Istiqlal didampingi oleh Wakil Bupati A. Zulqoini Syarif menghadiri sekaligus meresmikan pabrik triplek (kayu lapis) yang didirikan oleh PT. Berkat Karunia Saudara di Pekon Way Sindi, Kecamatan Karya Penggawa, Senin (15/5/2023).

Turut Hadir perwakilan Organisasi Perangkat Daerah (OPD), para tokoh masyarakat, Forkompimda Pesisir Barat-Lampung Barat dan Ketua DPRD Agus Cik dan jajaran.

Bupati menyampaikan uacapan syukur atas berkat dan rohmat Allah Tuhan Alam Semesta atas karunia kelancaran proses pembangunan Pabrik Triplek oleh PT. Berkat Karunia Saudara.

“Alhamdulillah puji syukur ke hadirat Allah SWT atas berkat dan rahmatnya atas kelancaran proses pembangunan Pabrik Triplek oleh PT. Berkat Karunia Saudara, yang pada hari ini diresmikan pengoperasiannya,” katanya.

“Dengan dimulainya operasi pabrik ini, semoga ke depannya makin maju dan pastinya bisa menyerap tenaga kerja sehingga ke depan mampu meningkatkan perekonomian masyarakat”, ungkap Bupati.

Peresmian ditandai dengan pemencetan sirene oleh Bupati didampingi Wakil Ketua DPRD serta unsur Forkopimda Pesisir Barat dan Lampung Barat, dilanjutkan dengan penandatanganan prasasti oleh Bupati.

(Azr)

Kami Hadir di Google News