Kriminalitas

Kasus Maling Kotak Infaq di Siang Bolong Gemparkan Lubuk Sikaping

60
×

Kasus Maling Kotak Infaq di Siang Bolong Gemparkan Lubuk Sikaping

Sebarkan artikel ini
Maling Kotak Infaq di Siang Bolong
Maling Kotak Infaq di Siang Bolong.

MJNews.id – Kasus maling kotak infaq masjid gemparkan warga Kecamatan Lubuk Sikaping. Sebab, benar-benar nekat maling itu membawa kabur kotak amal di siang bolong.

Kejadian itu terjadi di Masjid Al Iman Kampung Taji, Nagari Durian Tinggi Kecamatan Lubuk Sikaping, Kamis (4/3/2021) sekitar pukul 14.50 WIB. Aksi pencurian kotak infaq ini pun terekam CCTV yang ada di masjid itu.

Dalam video pencurian berdurasi sekitar sembilan menit tersebut, mulanya tampak dua pemuda yang ada di dalam masjid. Keduanya adalah garin. Sebelum ke luar, dia tampak mengecek keadaan kotak infaq.

Tak lama berselang, dua garin ini ke luar masjid. Saat itulah, seorang pemuda lainnya tampak menuju kontak infak yang telah dipasangkan ke dinding masjid.

Saat situasi dirasa aman, pemuda berjaket hitam mengeksekusi kotak mencoba membuka kunci kotak infaq dengan sebuah obeng. Kotak pun terbuka dengan durasi hanya sekitar enam menit proses pencongkelan.

Saat kondisi kotak infaq setengah terbuka, tiba-tiba pemuda ini meninggalkan kotak dan berputar-putar di dalam masjid sembari melihat suasana dan mengambil sebuah kain sarung. Ia tampak begitu santai dan dengan manisnya mengikat kain sarung sehingga berbentuk wadah dan kemudian dia kembali ke kotak untuk mengambil semua uang. Sekejab, semua uang di dalam kotak infaq raib. Pelaku pergi dan membawa setengah kain sarung uang infaq masjid.

Walinagari Durian Tinggi, Richa Afandy menjelaskan, kasus ini pun telah dilaporkan ke pihak Polisi. Saat ini, polisi tengah memburu semua pelaku, ditambah wajahnya terekam jelas di CCTV.

(amr)

Kami Hadir di Google News