Berita

Usung Motto Saatnya yang Muda yang Berkarya, Elias Piau Menangi Pilkades Sigapokna

110
×

Usung Motto Saatnya yang Muda yang Berkarya, Elias Piau Menangi Pilkades Sigapokna

Sebarkan artikel ini
Elias Piau
 Elias Piau.

MENTAWAI, MJNews.ID – Pelaksanaan demokrasi Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) Sigapokna, Kecamatan Siberut Barat, Kabupaten Kepulauan Mentawai telah mencapai tahap akhir setelah melakukan pemilihan suara, Rabu 16 Juni 2021, secara serentak di lima TPS yang ditetapkan.

Berlanjut ke tahap pleno penetapan calon pemenang hingga malam harinya, menunggu hasil penyempurnaan perolehan suara terhadap ke Empat Calon yang berkompetisi dalam demokrasi perebutan kursi Kepala Desa di Desa Sigapokna.

Melalui hasil pleno tersebut, Elias Piau, S.Pd menggungguli tiga calon lainnya dengan perolehan suara 522 suara dari lima TPS yang ada dengan partisipasi pemilih 1.067 total sumbangan suara.

Berikut Perolehan Suara Pilkades Sigapokna, Rabu, 16 Juni 2021, 1. Naulek Gerson 220 Suara sah, 2. Laurensius Buen 218 Suara sah, 3. Elias Piau, S.Pd 522 suara sah, dan 4. Salmiati, S.Ip 104 Suara sah.

Dari 1.067 suara sah pemilih, 51 persen lebih diungguli oleh calon peserta Elias Piau, S.Pd dengan Motto “Saatnya yang Muda yang Berkarya”.

Upaya Elias berjuang melintasi tahapan Pemilihan Kepala Desa kini telah membuahkan hasil, hal ini tidak terlepas dari dukungan sèmua pihak.

Elias juga mengucapkan terimasih banyak kepada saudara dan para tokoh yang yang telah terlibat dalam kegiatan demokrasi di Desa Sigapokna ini terutama kepada para pemilih yang telah menyumbangkan suaranya dalam pemilihan Kedas tersebut teristimewa juga kepada Panitia Penyelengara.

Tak hanya ucapan terima kasih yang Elias ucapkan, saya berharap kebersamaan para tokoh, kaum adat, pemuda, bundo kanduang serta seluruh lapisan masyarakat agar bergandengan tangan serta kerjasama yang solid nantinya untuk membangun desa kita ini.

“Akhir dari pemilihan ini, bukan bearti kerja kita selesai, tapi kerja keras telah menanti kita demi kesejahteraan masyarakat desa Sigapokna”, ucap Elias.

“Kami berharap dengan terpilihnya Elias sebagai Kepala Desa akan membawa berubahan yang bearti nantinya terhadap kemajuan Desa Sigapokna, dan kami yakin akan kemampuan beliau dalam mengerakan perekonomian desa ini ke arah yang lebih baik,” ucap salah seorang warganya.

Kemenangan Elias Piau di Pilkades sekarang merupakan kehendak masyarakat mengingat masyarakat Sigapokna yang mayoritas berpenghasilan dari sektor perkebunan di bidang Pertanian.

Dengan mengusung sektor pertanian sebagai prioritas utama perekonomian masyarakat di Desa Sigapokna menyebabkan Elias dipercaya untuk memimpin desa tersebut.

(syamsul) 

Kami Hadir di Google News