ReligiSumatera Barat

Gubernur Sumbar Buka Khatam Al Quran MDTA Baiturrahmah Tanah Bato

89
×

Gubernur Sumbar Buka Khatam Al Quran MDTA Baiturrahmah Tanah Bato

Sebarkan artikel ini
Gubernur Sumbar Buka Khatam Al Quran MDTA Baiturrahmah Tanah Bato
Gubernur Sumbar, Mahyeldi saat bersama wisudawan tahfidz. (ist)

Agam, MJNews.id – Gubernur Sumbar, Mahyeldi membuka alek nagari Khatam Al Quran ke-31 Madrasah Diniyah Takmiliyah Awaliyah (MDTA) Baiturrahmah Tanah Bato, Kecamatan Tilatang Kamang, Kabupaten Agam.

“Khatam Al Quran adalah proses menyelesaikan membaca Al Quran dan menyelesaikan dengan tuntas. Sebab pembatasan khatam serta mengharuskan pengulangan dalam tilawah. Maka, khatam yang terakhir dalam mempelajari dan membaca Al Quran adalah awal dari pembacaan Al Quran,” kata Mahyeldi, Minggu 16 Mei 2021.

Mahyeldi juga meminta pengurus MDTA agar meningkatkan bacaan Al Quran anak-anak didiknya agar lebih sempurna. Selanjutnya, setelah khatam dilanjutkan dengan bacaan tajwid yang tepat serta irama yang baik.

Selain itu, ua juga berharap Nagari Gadut menghadirkan para penghafal Al Quran yang berkualitas. Ia juga bersedia memfasilitasi jika ada yang ingin melanjutkan S1 dan S2 ke Turki. Karena, saat ini pihakya sedang merampungkan kerja sama dengan Turki.

“Saya berharap dari sekarang para ninik mamak, orang tua, wali jorong, mari bersama-sama memotivasi mereka dan meningkatkan keimanan masyarakat. Terutama dalam menekankan hal-hal yang negatif di nagari ini seperti narkoba. Mari kita jaga bersama, jangan sampai anak-anak kita terjerumus,” harapnya.

Sementara itu, kepala sekolah MDTA, Ustaz Afrizal Tuanku Nan Kayo juga mengatakan, sebanyak 20 orang mengikuti khatam Al Quran, perempuan 10 orang dan laki-laki 10 orang. Selain itu, 4 hafizah juga diwisuda tahfidz dalam acara tersebut.

(***) 

Kami Hadir di Google News