Ekonomi

Risiko Galbay Pinjol Kredit Pintar, Telat 9 Hari DC Lapangan Datang ke Rumah, Begini Solusinya

7336
×

Risiko Galbay Pinjol Kredit Pintar, Telat 9 Hari DC Lapangan Datang ke Rumah, Begini Solusinya

Sebarkan artikel ini
maxresdefault 5

Mjnews.id – Risiko galbay pinjol kredit pintar, telat bayar cicilan 9 hari, apakah DC lapangan datang ke rumah? Begini solusinya.

Dalam artikel ini, Mjnews.id bakal membahas gagal bayar di Kredit Pintar. Aplikasi Kredit Pintar ini merupakan salah satu pinjaman online legal Otoritas Jasa Keuangan (OJK).

Kredit Pintar ini sudah mempunyai DC lapangan bahkan debt collectornya sudah tersebar di seluruh Indonesia.

Namun, kunjungan DC tersebut tergantung kota Anda. Jika Anda berada di kota-kota besar tentu akan lebih cepat dikunjungi oleh Debt Collector dibandingkan di daerah.

Pasalnya, DC yang ada di daerah memiliki keterbatasan dibandingkan di perkotaan.

Tapi tak bisa dipungkiri, nasabah yang gagal bayar di perkotaan juga cukup banyak. Anda bisa mencari tahu informasi terkait jadwal DC datang ke rumah dari orang yang pernah galbay di kota tersebut.

Seperti dilansir dari kanal YouTube Fintech ID, Sabtu, 24 Februari 2024, nasabah yang Galbay di atas 1 bulan di Kredit Pintar biasanya akan dikunjungi oleh DC lapangan.

“Nah, gimana yang untuk nasabah galbay dibawah satu bulan? Mungkin mungkin saja dikunjungi DC lapangan,” katanya.

Lantas, bagaimana solusinya menghadapi DC lapangan?

1. Bedakan antara DC lapangan dan kurir pinjol

Anda juga harus bisa membedakan antara DC lapangan dan kurir pinjol yang datang ke rumah. Biasanya, kurir tersebut bertugas untuk mengantarkan surat peringatan ataupun surat tagihan nasabah galbay.

Saat mereka datang, Anda bisa menanyakan “Bapak siapa, apakah punya identitas, ada sertifikat sebagai DC gak, ID card”. Intinya beberapa dokumen resmi yang ditetapkan dari OJK.

Alasan OJK menetapkan syarat tersebut karena banyak nasabah pinjol yang cemas saat dikunjungi DC lapangan ke rumah. Sehingga mereka akan mengusahakan agar utang tersebut segera dibayarkan.

Kami Hadir di Google News