Berita

UKW Selesai, Sumbar Kembali Lahirkan Wartawan Berkompeten

79
×

UKW Selesai, Sumbar Kembali Lahirkan Wartawan Berkompeten

Sebarkan artikel ini
UKW hari kedua
Suasana UKW hari kedua.

MJNews.id – Wartawan yang berkompeten bertambah lagi di Sumbar, seiring lulusnya para jurnalis pada Ujian Kompetensi Wartawan (UKW) yang dilaksanakan Dewan Pers berkolaborasi dengan PWI Sumbar di Grand Inna Muara Hotel, Senin – Selasa (8-9/3/2021).

UKW ke-15 kalinya dituanrumahi PWI Sumbar tersebut jumlah peserta 53 orang (terdaftar 54 dan 1 orang tidak datang). UKW tersebut ditutup, Selasa (9/3/2021).

Ke-53 peserta yang ikut UKW dibagi tiga kategori. Muda tujuh kelompok, Madya dan Utama masing-masingnya satu kelompok.

Ketua PWI Sumbar, Heranof Firdaus mengucapkan terima kasih atas atensi Dewan Pers yang menunjuk Sumbar jadi penyelenggara UKW. Tentunya dengan adanya UKW itu dapat melahirkan jurnalis yang lebih profesional dalam menjalankan tugas ke sehariannya.

Sementara Ketua Pelaksana UKW Sawir Pribadi menyebutkan, peserta yang mengikuti ujian tersebut sebanyak 53 orang. Sebelumnya tercatat 54 orang dan satu orang tidak datang.

Peserta yang mengikuti UKW tersebut merupakan ‘beruntung’ karena berjubelnya peserta yang mendaftar hanya 53 orang yang lolos seleksi administrasi. Sementara peserta yang mendaftar mencapai 180 orang.

“Saya berharap peserta UKW ini berkompeten semuanya, sehingga Sumbar kembali melahirkan wartawan yang lebih profesional menjalankan tugas sehari-harinya di lapangan,” tambahnya.

Sementara itu, Koordinator tim Dr. Iskandar Zulkarnain menyebutkan, wartawan merupakan sebuah profesi yang membutuhkan profesionalisme dalam mencari, mengolah dan menyebarluaskan informasi. Jika ingin dianggap lebih profesional, jurnalis harus mengikuti UKW.

Disebutkan, dari 53 peserta yang ikut UKW 7 orang dinyatakan belum berkompeten atau sekitar 86 persen yang berkompeten. Dari jumlah tersebut telah bertambahnya wartawan yang telah berkompeten se-Indonesia menjadi 13.176 orang.

Sementara itu, Ketua PWI Pusat yang diwakili Ketua Bidang Advokasi dan Pembelaan Wartawan. Ocktap Riady menutup UKW tersebut. Pada kesempatan itu ia menyebutkan, masih banyak wartawan yang belum mengerti KEJ dan UU Pers.

“Jadi saya harap kawan-kawan sering-seringlah baca KEJ dan UU Pers,” ujarnya.

Pada kesempatan itu, diumumkan tiga wartawan yang terbaik pada UKW tersebut, Fredy dari fajarharapan.id dari kelompok muda, Bambang Sulistiyo (Singgalang/Madya) dan Devi (SKH Khazanah) dari kelompok Utama. Sebagai penghargaan tim penguji memberikan satu buah buku untuk masing-masing yang terbaik tersebut.

(ab)

Kami Hadir di Google News