Berita

Erick Thohir Tolak Belanja Modal PLN Rp100 Triliun

96
×

Erick Thohir Tolak Belanja Modal PLN Rp100 Triliun

Sebarkan artikel ini
Erick Thohir Tolak Belanja Modal PLN Rp100 Triliun
Menteri BUMN Erick Thohir. (ist)
mjnews.id – Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir menolak mentah-mentah rencana belanja modal (capex) PT PLN (Persero) Rp100 triliun. Dia khawatir dana sebesar itu digunakan untuk bermain proyek.
Erick meminta belanja modal tersebut dipangkas lagi sekitar 30% hingga 40% agar tidak ada penyelewengan.
“Karena kita nggak mau juga, mohon maaf misalnya capex-nya PLN sampai Rp100 triliun. Kemarin saya nggak mau, saya minta cut 30% sampai 40% karena kan kadang-kadang capex ini jadi proyek. Kita nggak mau. Kalau apalagi nggak jelas supply chain dan kebutuhannya,” kata dia di kantornya, Jumat (12/6/2020).
Pihaknya sedang meninjau kembali tentang capex tersebut. Diharapkan tidak ada permainan proyek terselubung dari belanja modal PLN.
“Ini salah satu capex PLN pun yang kita sedang tinjau, kita akan perhatikan. Mudah-mudahan nggak ada main proyek. Kalau main proyek ya kayak biasa lah nanti ketemu batunya,” kata dia sebagaimana dikutip detikFinance.
Dirinya pun mendorong inovasi di perusahaan listrik negara tersebut selain fokus pada pemasaran.
“Kita juga akan mengutamakan ya inovasi daripada smart meter, smart distribusi ya, smart procurement. Itu kita akan lakukan,” tambahnya. 

(*)

Kami Hadir di Google News