Sumatera Barat

300 Petugas Kebersihan Kota Padang Dapat Bantuan dari BI Sumbar

94
×

300 Petugas Kebersihan Kota Padang Dapat Bantuan dari BI Sumbar

Sebarkan artikel ini
bantuan paket sembako ke petugas kebersihan DLH
Walikota Padang, H. Mahyeldi bersama Kepala BI Sumbar, Wahyu Purnama dan Kepala DLH Padang, Mairizon menyerahkan bantuan paket sembako ke petugas kebersihan DLH. (Humas)


mjnews.id
– Pada masa pandemi Covid-19 ini, 300 petugas kebersihan Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Padang mendapatkan bantuan sembako dari keluarga besar Bank Indonesia (BI) Sumbar.

Walikota Padang, H. Mahyeldi usai memberikan bantuan itu secara simbolis di BI Perwakilan Padang, Selasa (18/8/2020) mengatakan, bantuan tersebut sangat bermanfaat bagi masyarakat yang membutuhkan saat ini seperti petugas kebersihan tersebut.

“Kita mengucapkan terima kasih dan memberikan apresiasi kepada keluarga besar BI Sumbar yang memberikan bantuan kepada petugas keber sihan dan Panti Asuhan Al Fallah,” ujar Mahyeldi.

Dikatakannya, pasca Covid-19 ini ekonomi harus bergerak, sehingga bantuan semua pihak dalam bentuk apapun sangat diharapkan.

Guna ekonomi itu harus bergerak, maka Pemko Padang telah menerbitkan Perwako No.49 Tahun 2020 sebagai pedoman dan acuan dalam kehidupan pola baru pasca pandemi covid-19. Intinya, aktivitas seperti biasanya saat normal dibolehkan, tetapi tetap mengikuti protokol kesehatan.

Menurut Mahyeldi, semua sektor ekonomi di Padang kini sudah mulai bergerak dan berdampak kepada roda perekonomian Kota Padang pun bergerak membaik.

Pada tempat yang sama Kepala BI Sumbar, Wahyu Purnama mengatakan, bantuan itu dikumpulkan dari gaji karyawan BI dan jajaran dewan gubernur BI se-Indonesia selama 6 bulan. Terkumpul seluruhnya sebanyak Rp104 miliar lebih yang dibagikan bagi yang membutuhkan se -Indonesia. Bantuan itu dalam berbagi bentuk, termasuk modal dan pengua tan usaha supaya ekonomi bisa bangkit dan bergerak kembali.

Selain itu, BI juga mengalakan pembayaran non tunai QRis untuk mengurangi risiko penularan virus Covid-19.

Ditambahkan Wahyu Purnama, tempat pembayaran Qris termasuk untuk menyumbang sudah banyak titik tempatnya. Kini tinggal dari masyarakat untuk semakin tahu menggunakannya.

Pada tempat yang sama, Kepala DLH Padang, Mairizon mengatakan, DLH juga terlibat aktif dalam penangganan dan pencegahan Covid-19 dengan memiliki 2 tim. Satu tim untuk penangganan prosesi penguburan pasien Covid-19 dari rumah sakit ke tempat penguburan dalam dan luar kita. Lalu, satu tim lagi bergerak untuk membuang limbah Covid-19 rumah sakit yang cukup berbahaya ke tempat pembuangan limbah akhir. (eds)

Kami Hadir di Google News