Ekonomi

Keltan Wartani Koto Padang Tingkatkan Pengembangan Budidaya Jagung Hibrida

86
×

Keltan Wartani Koto Padang Tingkatkan Pengembangan Budidaya Jagung Hibrida

Sebarkan artikel ini
Syamsulbachri menerima bantuan bibit jagung hibrida Varietas NK 212
Ketua Kelompok Tani Wartani, Syamsulbachri menerima bantuan bibit jagung hibrida Varietas NK 212 dari Koordinator Kec V Koto Kampung Dalam, PPL Rusdam.

PADANG PARIAMAN, MJNews.id – Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Kabupaten Padang Pariaman terus mengembangkan budidaya tanaman jagung hibrida pakan ternak.

Komoditi jagung pakan ternak semakin diminati para petani untuk menanamnya, di samping memiliki nilai ekonomi yang tinggi harganyapun sekarang terus mèningkat hingga mencapai enam ribu rupiah perkilogramnya dalam kondisi kering.

Dengan meningkatnya harga jagung pakan ternak tersebut para petani jagung di Padang Pariaman semakin giat untuk menanam komoditi ini.

Melihat peluang usaha berkebun jagung semakin meningkat, Pemerintah daerah melalui bidang perkebunan dan hultikultura dinas Pertabun melakukan program bantuan bibit jagung untuk menunjang petani jagung melalui Kelompok Kelompok Tani yang membutuhkan.

Bantuan bibit tersebut guna untuk meringgankan beban biaya petani jagung, sehingga patani jagung tidak lagi membeli bibit melalui kios-kios tani dengan harga tinggi.

Kepada para Kelompok tani yang diberikan bantuan bibit jagung merupakan langkah tepat Pemerintahan untuk mensejahterakan Petaninya.

Kadis Pertanian dan Ketahanan Pangan Padang Pariaman, Yurisman Yakub berharap kepada petani jagung agar memanfaatkan bibit tersebut guna mencapai produksi jagung yang diharapkan petani demi meningkatkan kesejahteraan para petani jagung yang ada di Padang Pariaman.

Melalui PPL, bibit jagung Hibrida Variates NK212 sudah disalurkan kepada Kelompok Tani yang membutuhkan salah satunya Kelompok Tani Wartani yang ada di Korong Koto Padang, Nagari Sikucua Barat, Kecamatan V Koto Kampung Dalam, Senin 14 Juni 2021, di Sekretariat Wartani.

Anggota Kelompok Tani Wartani melalui Ketuanya Syamsul Bachri sangat berterima kasih kepada Dinas Pertabun Padang Pariaman melalui Rusdam Kordinator PPL Kecamatan V Koto Kampung Dalam.

PPL Rusdam mengatakan, mari kita manfaatkan lahan lahan kosong dan kita tanami jagung demi kesejahteraan petani serta meningkatkan produksi pertanian jagung di Kecamatan V Koto Kampung Dalam,” harapnya.

Pemerintah daerah melalui bidang Perkebunan Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan terus mensupport dalam bentuk bibit siap tanam variates Hibrida NK 212 secara gratis, guna meringankan beban petani dalam memperoleh bibit yang berkualitas.

Langkah tepat yang dilakukan Pemerintah Daerah kepada para kelompok tani penerima bantuan bibit jagung tersebut melalui Sektor Pertanian guna peningkatan tarap hidup masyarakat petani jagung dalam rangka memenuhi kebutuhan akan pakan ternak yang ada di Kabupaten Padang Pariaman.

Dengan adanya bibit yang baik dan berkualitas hasil produksi pertanian jagung juga melimpah dan kebutuhan akan produksi mencapai kesempurnaan.

(syamsul) 

Kami Hadir di Google News