Ekonomi

Sejumlah Perusahaan AS Hingga China Akan Relokasi Pabrik ke Indonesia

118
×

Sejumlah Perusahaan AS Hingga China Akan Relokasi Pabrik ke Indonesia

Sebarkan artikel ini
pabrik

mjnews.id – Kementerian Perindustrian (Kemenperin) mengungkapkan perusahaan dari Amerika Serikat (AS) hingga China berencana merelokasi pabriknya ke Indonesia. Menteri Perindustrian Agus Gumiwang Kartasasmita mengatakan sudah bertemu dengan sejumlah perusahaan tersebut.

“Perusahaan Amerika sudah datang ke kantor kita ini. Pemiliknya yang sudah menyatakan mereka akan membawa pindah pabriknya masuk ke Indonesia,” kata Agus dalam konferensi video, Senin (28/12/2020).

Agus mengatakan, pemilik perusahaan Amerika tersebut datang sebelum UU Cipta Kerja diketok. Dia menuturkan, pengusaha tersebut yakin UU Cipta Kerja akan membangun ekosistem dan kondisi investasi yang bersahabat bagi investor.

“Kebanyakan perusahaan-perusahaan Amerika ini produksi produk di luar Amerika dan dibawa masuk ke Amerika. Kita ada fasilitas GSP yang tentunya akan sangat membantu produknya kompetitif,” ungkap Agus.

Selain itu, Agus menuturkan juga terdapat rencana relokasi beberapa pabrik dari China. Dia menilai, hal tersebut membuktikan bahwa Indonesia menjadi salah satu destinasi investasi pascapandemi Covid-19.

Terlebih, Agus menilai, kondisi pandemi Covid-19 cukup menekan pertumbuhan sektor manufaktur. Hanya saja hal tersebut tidak banyak mempengaruhi sisi investasi.

(*)

Kami Hadir di Google News