Religi

Kemenag Bina Kelompok Bimbingan Ibadah Haji dan Umrah di Tanah Datar

61
×

Kemenag Bina Kelompok Bimbingan Ibadah Haji dan Umrah di Tanah Datar

Sebarkan artikel ini
Kemenag Tanah Datar Bina Kelompok Bimbingan Ibadah Haji dan Umrah

mjnews.id – Sebanyak 100 peserta mengikuti pembinaan Kelompok Bimbingan Ibadah Haji dan Umrah (KBIHU) yang digelar Kantor Kemenag Tanah Datar, Rabu (16/12/2020).

Pembinaan KBIHU masa pandemi Covid-19 ini dibuka Kepala Kanwil Kemenag Sumbar H. Hendri didampingi Kabid Penyelenggara Haji dan Umrah Kanwil Kemenag H. Joben dan KankemenagTanah Datar H. Syahrul digelar pada sebuah aula hotel di Batusangkar.

Kakanwil meminta jajaran Kankemenag untuk terus menjalin kerjasama dan bekolaborasi dengan Pemkab/Pemko dalam pelaksanaan pemberangkatan Jamaah Calon Haji (JCH) dari daerah ke embarkasi dari anggaran APBD, sebagaimana termaktub dalam Undang Undang Nomor 8 tahun 2019 tentang Pelayanan Haji Dan Umrah.

“Bagi peserta kegiatan ini penting artinya, dimana materi yang diberikan narasumber haruslah dipahaminya untuk dipraktekan dalam pelaksanaan ibadah di Tanah Suci nantinya,” kata Kakanwil.

Pembinaan KBIHU itu digelar memanfaatkan dana dikucurkan dari Komisi IX DPR RI angkatan IV diikuti sebanyak 100 peserta terdiri dari jamaah calon haji, ASN dan KBIHU Tanah Datar, Kabupaten Solok, Sawahlunto dan Kanwil Kemenag Sumbar, dengan pemateri Khoirizi dari Direktur Bina Haji Kemenag RI.

(Efrizal)

Kami Hadir di Google News