Berita

Himpunan Pecinta Alam Pariaman Laweh Terbentuk Lewat Sarasehan

76
×

Himpunan Pecinta Alam Pariaman Laweh Terbentuk Lewat Sarasehan

Sebarkan artikel ini
Himpunan Pecinta Alam Pariaman Laweh
Himpunan Pecinta Alam Pariaman Laweh foto bersama usai terbentuk dalam kegiatan sarasehan dalam bentuk kemah bakti di tepi Pantai Pariaman. (ist)

MJNews.id – Himpunan Pecinta Alam Pariaman Laweh yang selanjutnya disingkat HPAPL merupakan wadah yang terbentuk atas kesadaran dan kemufakatan bersama para penggiat alam untuk hidup secara berkelompok dan terorganisir.

Berkemah di tepi laut Pantai Pariaman, alam yang sejuk bila malam tiba, organisasi ini hadir. Membentuk bagan organisasi sesuai kebutuhan. “HPAPL tidak berkegiatan, tapi mendukung dan merangsang kelompok-kelompok pencinta alam yang ada untuk berkegiatan,” kata Jasman Jay, salah seorang inisiator terbentuknya HPAPL, Rabu (17/2/2021). 

Menurut dia, HPAPL menjembatani kebutuhan-kebutuhan dalam proses kegiatan selama tidak bertentang dengan hukum. Aktif dalam pergerakan yang bermuara pada penguatan Negara Kesatuan Repoblik Indonesia (NKRI), dan tentunya menjunjung tinggi norma-norma masyarakat yang berlaku d tempat kegiatan. 

“Alhamdulillah, pemilihan dan penetapan kepengurusan HPAPL yang baru periode 2021-2023 terbentuk dengan kebersamaan. Tentunya, hembusan angin malam di Pantai Pariaman membawa berkah tersendiri, dalam menatap masa depan organisasi,” ulas dia.

Komposisi pengurus yang terbentuk malam itu, Ketua: Alyas Tirmidzi, Sekretaris: Kuntum Khairan Nisa, Bendahara: Sindi Yulia Mukhda, Kesekretariatan: Willy Ferdian, Divisi SAR: Yudi Afrizal. “Mudah-mudahan kepengurusan yang baru ini bisa bertanggung jawab dan amanah dalam menjalan kan tugasnya,” harapnya.

Jasman Jay menyampaikan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada keluarga besar HPAPL yang telah ikut berpartisipasi dalam kegiatan sarasehan dalam bentuk kemah bakti HPAPL ini.

Katanya lagi, fungsi HPAPL di samping sebagai ajang silaturrahmi dan jalinan kebersamaan, juga sebagai pusat data, informasi, dan komuniksai bagi penggiat alam terbuka se Piaman laweh, baik individu maupun kelompok.

(rls)

Kami Hadir di Google News