PolriReligi

Pembangunan TPQ Raudatul Jannah di Mapolsek Barangin Sawalunto Dimulai

84
×

Pembangunan TPQ Raudatul Jannah di Mapolsek Barangin Sawalunto Dimulai

Sebarkan artikel ini
Pembangunan TPQ Raudatul Jannah di Mapolsek Barangin Sawalunto Dimulai

Kapolres Sawahlunto AKBP Junaidi Nur, tanda tangani prasasti dan meletakkan batu pertama pembangunan TPQ Raudatul Jannah Mapolsek Barangin, Senin (9/11/2020). (ist)

mjnews.id – Generasi ke depan harus kuat pondasi agamanya di tengah tantangan global yang maha dahsyat seperti sekarang ini. Tanpa pondasi yang kuat, dikhawatiri generasi penerus bangsa menjadi rentan terhadap perkembangan zaman yang semua informasi dapat diakses melalu internet.

Penegasan itu disampaikan Kapolres Sawahlunto, AKBP Junaidi Nur, didampingi Wakapolres Kompol Abdurachkman, Kapolsek Barangin IPTU Marwan, Camat Barangin dan KUA setempat serta jajaran perwira Polri di Mapolres Sawahlunto, saat penandatanganan perasasti dan peletakan batu pertama pembangunan TPQ Raudatul Jannah di Mapolsek Barangin Senin (9/11/2020).

Menurut Kapolres, semula pembangunan TPQ tersebut akan dibangun di Kompleks Mapolres Sawahlunto.

“Namun melihat situasi dan kondisi jauh dari pemukiman penduduk maka pembangunan TPQ itu kita bangun di lingkungan Kapolsek Barangin,” ucapnya.

Diharapkan pembangunan TPQ yang direncanakan dua tingkat itu akan selesai tepat waktu. “Makanya saya berharap dukungan semua pihak termasuk masyarakat agar berperan aktif untuk kelancaran pembangunan TPQ yang nantinya juga berfungsi sebagai kegiatan khatam Al Qur’an dan kegiatan rutinitas mengaji,” harap Kapolres.

Disamping itu, Kapolres juga minta agar masyarakat di wilayah kerja Mapolsek Barangin untuk tetap menjaga suasana kondusif. Terlebih saat sekarang ini tengah berlangsung kegiatan pilkada serta tetap menjaga protokol kesehatan dengan pola 3 M, yakni memakai masker, mencuci tangan dengan sabun dan menjaga jarak serta biasakan pola hidup bersih dan sehat. Lalu, yang tidak kalah pentingnya juga meningkat imun tubuh dengan mengkunsumsi vitamin C dan E serta istirahat yang cukup.

(rfd)

Kami Hadir di Google News