Pendidikan

37 CPNS IAIN Bukittinggi Terima SK dari Kemenag RI

71
×

37 CPNS IAIN Bukittinggi Terima SK dari Kemenag RI

Sebarkan artikel ini
Ridha Ahida menyerahkan petikan SK CPNS
Rektor IAIN Bukittinggi, Ridha Ahida menyerahkan petikan SK CPNS. (ist)

MJNews.id – Sebanyak 37 calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) di lingkungan Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Bukittinggi menerima petikan Surat Keputusan (SK) dari Kementerian Agama, Kamis (21/1/2021).

SK yang ditandatangani Rektor IAIN Bukittinggi itu diserahkan di ruangan Aula Rektorat Lantai III IAIN Bukittinggi.

Penyerahan petikan SK CPNS oleh Rektor itu turut disaksikan oleh Wakil Rektor I dan Wakil Rektor III. Sebelum SK dibagikan disampaikan lokasi penempatan kerja masing-masing CPNS dan sekaligus diperkenalkan kepada pimpinan fakultas (Dekan dan Direktur Pascasarjana) dan Ketua Lembaga yang juga hadir dalam acara penyerahan SK tersebut.

Kabag Umum, Idrial enjelaskan dari 37 orang CPNS tersebut terdiri dari 33 dosen dan 4 tenaga kependidikan dan para CPNS ini akan langsung mulai bekerja besok harinya.

Rektor IAIN, Ridha Ahida dalam sambutannya dalam penyerahan SK CPNS tersebut menyampaikan beberapa amanat diantaranya mengenai pentingnya para CPNS menjaga integritas, dan senantiasa terus meningkatkan profesionalisme. “Kembangkan ide-ide kreatif untuk pengembangan lembaga ini ke depan,” ujarnya.

Selain itu, Ridha Ahida juga berharap kepada para CPNS itu untuk dapat memberikan yang terbaik untuk IAIN kedepannya.

(ag/ril)

Kami Hadir di Google News