Nasional

Awal Puasa 1 Ramadhan 1445 H, PBNU Tetapkan pada 12 Maret, Muhammadiyah 11 Maret

110
×

Awal Puasa 1 Ramadhan 1445 H, PBNU Tetapkan pada 12 Maret, Muhammadiyah 11 Maret

Sebarkan artikel ini
5377bc3e 49dc 4417 b699 cad85c59ee7d 169
Ilustrasi sidang isbat. (Foto; CNN)

Mjnews.id – Awal puasa 1 Ramadhan 1445 H, PBNU tetapkan pada 12 Maret, Muhammdiyah 11 Maret.

Penetapan jadwal untuk memulai ibadah puasa Ramadhan 1445 Hijriah pada bulan Maret 2024 dilaporkan berbeda antara NU dan Muhammadiyah.

Ketua Lembaga Falakiyah Pengurus Besar NU (PBNU) KH Sirril Wafa memperkirakan, awal Ramadhan 1445 jatuh pada Selasa, 12 Maret 2024.

“Jadi langkah ikmal/istikmal Sya’ban sebagaimana tertulis di almanak PBNU sudah benar. Insyaallah fix 1 Ramadhan 1445 H bertepatan dengan 12 Maret 2024,” jelas Sirril, dilansir dari kanal YouTube Harian Surya, Rabu, 6 Maret 2024.

Hari tersebut diperkirakan mengawali puasa lantaran telah melakukan perhitungan awal Ramadhan 1445 H dengan pengamatan posisi hilal, baik dari sisi tinggi maupun elongasinya.

Berdasarkan hal itu, hilal puasa tidak mungkin dapat dirukyat atau dilihat pada 29 Sya’ban 1445 H atau Minggu, 10 maret 2024.

Pasalnya, menurut pengamatan Lembaga Falakiyah PBNU, hilal 29 pada Sya’ban 1445 H atau pada Minggu, 10 Maret 2024, hilal masih berada pada ketinggian 0 derajat 11 menit 24 detik dengan ijtima.

Kemudian, letak matahari terbenam, berada pada posisi 3 derajat 55 menit 36 detik selatan titik barat, sementara letak hilal berada pada posisi 5 derajat 7 menit 23 detik selatan titik barat.

Menurut Sirril, posisi hilal berada pada 1 derajat 11 menit 27 detik selatan dengan posisi matahari dalam keadaan miring ke selatan pada elongasi 2 derajat 30 menit 25 detik.

Sementara itu, menurut Majelis Tarjih dan Tajdid Muhammadiyah menetapkan awal Ramadhan 1445 H pada Senin, 11 Maret 2024.

Kami Hadir di Google News