PendidikanSumatera Barat

Irwan Prayitno Resmi Dikukuhkan Jadi Guru Luar Biasa UNP

72
×

Irwan Prayitno Resmi Dikukuhkan Jadi Guru Luar Biasa UNP

Sebarkan artikel ini
irwan prayitno
Prof. Dr. Irwan Prayitno, S.Psi, M.Sc.

MJNews.id – Mantan Gubernur Sumbar, Prof. Dr. Irwan Prayitno, S.Psi, M.Sc resmi dikukuhkan sebagai Guru Luar Biasa di Universitas Negeri Padang (UNP), Senin (15/2/2021).

Pengukuhan Prof. Irwan Prayitno sebagai dosen luar biasa dalam bidang pengembangan sumber daya manusia (SDM) Jurusan Psikologi Fakultas Ilmu Pendidikan (FIP) UNP dalam Rapat Senat Terbuka UNP di Auditorium UNP.

Pengukuhan tersebut ditandai dengan pembacaan Surat Keputusan (SK) Dosen Luar Biasa bagi Prof. Irwan Prayitno. Kemudian dilanjutkan sambutan dari Rektor UNP Prof. Drs. H. Ganefri, M.Pd, Ph.D serta laporan pelaksanaan pengukuhan dari Ketua Senat UNP Prof. Dr. Syufiarma Marsidin M, M.Pd. Prof. Irwan Prayitno pun juga menyampaikan orasi ilmiahnya dalam kegiatan yang dihadiri para anggota Senat UNP tersebut.

Pada kegiatan pengukuhan akan diisi dengan pembukaan tapat senat terbuka oleh ketua senat universitas, orasi ilmiah Irwan Prayitno, sambutan rektor UNP dan kegiatan seremoni lainnya.

Rektor UNP Prof. Ganefri, Ph.D, menyebutkan pengukuhan guru besar luar biasa pada Irwan Prayitno karena beberapa pertimbangan.

Pertimbangan akademis, karena secara substansi keilmuan Irwan Prayitno sangat layak menerima pengukuhan tersebut. Alasannya UNP membutuhkan guru besar dalam bidang psikologi untuk program studi S1 psikologi Fakultas Ilmu Pendidikan (FIP). Selain itu juga akan memperkuat proses berdirinya Fakultas Psikologi di UNP.

Pertimbangan lain, melihat selama dua periode menjadi gubernur Sumbar Irwan Prayitno telah banyak memberikan kebijakan dan kontribusi pemikiran serta berkiprah untuk pembangunan pendidikan atau pengembangan SDM di Sumbar.

Apalagi Irwan Prayitno sebelum menjabat gubernur juga berlatarbelakang seorang dosen di Universitas Muhammadiyah Jakarta (UMJ).

Seperti diketahui, Prof. Irwan Prayitno resmi mengakhiri masa jabatannya sebagai Gubernur Sumbar selama dua periode tepat pada 12 Februari 2021 lalu. Pria yang dianugerahi gelar adat Datuak Rajo Bandaro Basa kelahiran 20 Desember 1963 itu pun merupakan seorang pakar pengembangan SDM, psikolog, praktisi pendidikan, dan politikus senior di Indonesia.

Sebelum menjabat Gubernur Sumbar, suami dari Ny. Nevi Zuairina (Anggota DPR RI) tersebut pernah duduk di DPR RI tiga periode sejak 1999 dari Partai Keadilan Sejahtera (PKS). Ia dikenal sebagai pendiri Yayasan Pendidikan Adzkia dan mengajar sebagai dosen di beberapa perguruan tinggi ternama di Indonesia sampai saat ini.

(*/eds)

Kami Hadir di Google News