PendidikanSumatera Barat

Kaba Kamboja Kota Padang Buka Donasi Buku untuk Anak-anak

99
×

Kaba Kamboja Kota Padang Buka Donasi Buku untuk Anak-anak

Sebarkan artikel ini
kadai baca kampung Jambak
Anak-anak asyik membaca di kadai baca kampung Jambak (Kaba Kamboja) yang saat ini sedang membuka donasi buku. (Desrian Eristha)

mjnews.id – Kekurangan koleksi buku anak anak, kadai baca kampung Jambak (Kaba Kamboja) yang diresmikan pada Juli lalu membuka donasi buku untuk anak anak dalam meningkatkan pengetahuan, wawasan dan kreativitas anak anak di masa pandemi Covid-19 saat ini. 

Kaba Kamboja merupakan taman baca yang didirikan oleh 29 mahasiswa KKN UNP di Kampung Jambak RT 02 RW 1 Kelurahan Batipuh Panjang, Koto Tangah, Kota Padang. Hingga kini semakin ramai dikunjungi oleh anak anak dan orang tua yang mendampingi untuk belajar seperti membaca, mewarnai, menggambar, dongeng, membuat krajinan hingga pelajaran pengetahuan bagi mereka dengan jadwal buka setiap Jumat dan Sabtu pada pukul 14.00 – 17.00 WIB.

Sekretaris Kaba Kamboja, Hanifah Putri RU, yang juga mahasiswa KKN sekaligus anggota Karang Taruna Batipuh Jaya menjelaskan, Kaba Kamboja yang memiliki motto membaca candu menulis rindu ini bertujuan untuk meningkatkan minat baca anak anak di masa pandemi covid 19 dan melepas rindu mereka untuk belajar di sekolah setelah cukup lama diterapkan belajar online saat ini. 

“Kaba Kamboja ini berangkat dari kebutuhan masyarakat khususnya anak-anak yang merindukan suasana belajar di sekolah, maka dari itu taman baca ini menjadi solusi terbaik bagi mereka sehingga tidak terpaku dengan smartphone setiap harinya,” terang dia, Minggu (23/8/2020).

Saat ini Kaba Kamboja sangat membutuhkan bantuan buku khususnya untuk anak-anak dan kini mulai membuka donasi dengan mengimbau masyarakat sekitar yang memiliki koleksi untuk membantu. 

Hanifa juga melanjutkan, Kaba Kamboja saat ini memiliki koleksi buku kurang dari 200 judul dan kedepan berencana akan meminjam koleksi buku pustaka daerah sehingga nantinya anak-anak tidak bosan dengan koleksi buku yang tersedia. 

“Kita akan terus berusaha dan bekerjasama dengan pihak terkait untuk mengembangkan taman baca ini sehingga kedepannya terus meningkatkan wawasan dan mengasih kreativitas generasi serta membangun karakter agar berbudi pekerti baik,” tambahnya. 

Aktivitas Kaba Kamboja atau bagi masyarakat yang ingin donasi bisa kontak melalui medsos seperti instagram @kaba_kamboja, kemudian Facebook batipuh Jaya dan YouTube kaba Kamboja channel. 

Adanya taman baca tersebut sangat bermanfaat bagi masyarakat dalam meningkatkan minat baca, menambah wawasan, kreativitas dan edukasi lainnya, seperti yang diungkapkan Ketua karang taruna, Rudi Hartono.

(ran)

Kami Hadir di Google News