PendidikanSumatera Barat

Zahrana Al Thafunnisa, Murid SDN 03 Bukit Tambun Tulang Pessel Wakili Sumbar ke KSN Nasional

84
×

Zahrana Al Thafunnisa, Murid SDN 03 Bukit Tambun Tulang Pessel Wakili Sumbar ke KSN Nasional

Sebarkan artikel ini
reward kepada Zahrana Al Thafunnisa
Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Pesisir Selatan, Suhendri saat menyerahkan reward kepada Zahrana Al Thafunnisa bertempat di halaman Dinas Pendidikan dan Kebudayaan setempat. (ist)

mjnews.id – Zahrana Al Thafunnisa, murid SDN 03 Bukit Tambun Tulang, Nagari IV Koto Hilie, Kecamatan Batang Kapas, wakili Kabupaten Pesisir Selatan dan Provinsi Sumatera Barat untuk mengikuti Kompetensi Sains Nasional (KSN) Tingkat Nasional bidang studi matematika yang akan digelar pada 31 Oktober sampai 5 November 2020 mendatang.

Sebagaimana diketahui, Zahrana Al Thafunnisa merupakan peraih Juara III Lomba KSN Bidang Studi Matematika tingkat Provinsi Sumatera Barat yang digelar secara daring/ online, 26-29 Agustus 2020.

Hal tersebut diungkapkan Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Pesisir Selatan, Suhendri saat menyerahkan reward kepada Zahrana Al Thafunnisa bertempat di halaman Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Pesisir Selatan, baru-baru ini.

“Kita patut bersyukur atas pencapaian ini, karena salah satu siswa didik kita berhasil melaju ke Tingkat Nasional dalam gelaran Kompetensi Sains Nasional (KSN) yang diselenggarakan oleh Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan,” ucap Suhendri, Rabu (21/10/2020).

Dilanjutkannya, penyelenggaraan KSN merupakan upaya Pusat Prestasi Nasional Kemendikbud untuk mengembangkan peserta didik bertalenta dan berkarakter dengan prestasi internasional.

“Melalui kegiatan ini nantinya akan lahir SDM unggul yang mampu berkontribusi sebagai perintis pembangunan melalui ilmu pengetahuan dan teknologi sehingga berperan serta dalam mewujudkan bangsa yang unggul,” ungkapnya.

Suhendri menekankan pentingnya kejujuran di saat mengikuti kompetisi secara daring seperti sekarang ini.

“Walaupun pada masa pandemi, tidak menjadi penghalang bagi kita untuk berprestasi. Kompetisi dan medali bukanlah segala-segalanya, karena jujur itu juara,” pungkasnya.

(man)

Kami Hadir di Google News