Pendidikan

Diknas Padang Kembangkan Penelitian dan Penulisan Sejak Dini

77
×

Diknas Padang Kembangkan Penelitian dan Penulisan Sejak Dini

Sebarkan artikel ini
LPSN tingkat Padang
Kepala Dinas Pendidikan Padang diwakili Kabid Pendidikan Dasar (Dikdas), Syafrizal membuka Lomba Penulisan Siswa Nasional (LPSN) tingkat Padang. (ist)

MJNews.id – Kendati di tengah Covid-19, Dinas Pendidikan Padang tetap mendorong para siswa SMP/MTS sederajat untuk aktif melakukan penelitian dan penulisan.

Oleh sebab itu, digelar Lomba Penulisan Siswa Nasional (LPSN) tingkat Padang, 27-29 Maret 2021, di salah satu hotel di Padang. Kegiatan itu dibuka oleh Kepala Dinas Pendidikan melalui Kabid Pendidikan Dasar (Dikdas), Syafrizal.

Disebutkan, kendati Covid-19 tak menjadi halangan untuk siswa tetap berprestasi di Padang, salah satunya melalui penulisan. Menurutnya, untuk mewujudkan visi Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan 2025 yang menghasilkan insan Indonesia cerdas dan berkarakter maka kemampuan menulis menjadi salah satu bentuk pembelajaran siswa yang sangat penting.

Kegiatan penulisan menjadi salah satu meningkatkan daya saing siswa dan saling bertukar informasi. Kegiatan LPSN juga memberi ruang kepada guru dan sekolah untuk berperan dalam perkembangan ilmu pengetahuan, teknologi.

“Padang mengasah anak didik untuk mulai terbiasa melakukan penulisan sejak dini, sehingga kegiatan LPSN ini semakin ditingkatkan dan rutin dilaksanakan setiap tahunnya,” ujar Syafrizal.

Itu sesuai dengan tema LPSN SMP/MTS sederajat pada tahun ini membangun budaya meneliti dan menulis sejak dini membuka cakrawala dunia untuk kemajuan bangsa di tengah Covid-19.

Kegiatan LPSN SMP/MTS sederajat tersebut diikuti perwakilan SMP/MTS sederajat se-Kota Padang sebanyak 100 siswa dan 84 guru. Masing-masing sekolah mengirimkan perwakilannya 2 serta nara sumber dari Badan Kepegawaian Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Padang. 

Dijelaskan Syafrizal, LPSN SMP/MTS sederajat suatu ajang kompetisi karya ilmiah yang berbasis kegiatan penelitian para siswa SMP/MTS sederajat. LPSN suatu kegiatan penelitian dan menulis siswa yang diarahkan pada pengembangan IPTEKS dan ditulis dalam sebuah makalah ilmiah sebagai bahan penilaian dalam kompetisi ilmiah. 

Ruang lingkup LPSN ini mencakup bidang keilmuan seperti ilmu pengetahuan sosial kemanusian dan seni, ilmu pengetahauan alam dan lingkungan, ilmu pengetahuan teknik dan rekayasa. 

Tujuan LPSN itu untuk meningkatkan apresiasi terhadap inovasi,invensi dan daya cipta dalam IPTEKS, menumbuhkan rasa ingin tahu para remaja melalui kegiatan penelitian, memperkuat ajang komunikasi ilmiah bagi Kelompok Ilmiah Remaja (KIR) sekolah dan KIR antar sekolah.

Menumbuhkembangkan suasana kompetitif yang sehat dalam kebersamaan, melatih para siswa KIR untuk mampu menyampaikan atau mengkomunikasikan ide/gagasan cerdas dalam mimbar ilmiah. Hasil yang diharapkan, terwujudnya suasana akademik yang kondusif di sekolah dan antar sekolah SMP/MTS sederajat melalui peningkatan kreativitas dan inovasi. Lalu, terpilihnya sejumlah karya ilmiah terbaik dari hasil penelitian dan penulisan.

(eds)

Kami Hadir di Google News