Pendidikan

Pascaterbakar, Owner Emersia Hotel Batusangkar Bangun Kembali Mushalla SDN 06 Tanjung Baru

94
×

Pascaterbakar, Owner Emersia Hotel Batusangkar Bangun Kembali Mushalla SDN 06 Tanjung Baru

Sebarkan artikel ini
Owner Emersia Hotel Batusangkar
Owner Emersia Hotel Batusangkar Hj. Merry Warti Bangun Kembali Mushalla SDN 06 Tanjung Baru. (Humas)

mjnews.id – Warga Sekolah Dasar Negeri (SDN) 06 Kecamatan Tanjung Baru, Kabupaten Tanah Datar patut bersyukur dan berbangga hati, pasalnya pasca terbakarnya satu unit rumah penjaga sekolah dan satu unit bangunan mushalla akhir Desember 2019 lalu, kini sekolah tersebut telah memiliki bangunan Mushalla baru yang bersih dan indah.

Pada akhir Desember tahun 2019 yang lalu sekolah ini mengalami kebakaran yaitu rumah dinas yang dihuni penjaga sekolah dan satu unit mushalla.

Mendapat informasi dari berbagai media ketika itu perantau asal Tanah Datar yang berdomisili di Lampung yang juga merupakan owner Emersia Hotel dan Resort Batusangkar Hj. Merry Warti memberikan bantuan dan membangun kembali mushalla tersebut, saat ini bangunan mushalla sudah rampung dan sudah dimanfaatkan untuk beribadah.

Hj. Merry Warti ketika mengunjungi mushalla yang telah dibangun di dalam areal sekolah tersebut, Selasa (08/09) menyampaikan rasa syukur dan berucap, “Alhamdulillah bangunan mushalla sudah selesai dan juga sudah dimanfaatkan untuk beribadah,”ucapnya.

Selain membangun kembali mushalla Hj. Merry Warti juga sebelumnya telah memberikan bantuan berupa Alquran dan tafsir untuk warga sekolah. 

“Mushalla telah selesai dibangun namun masih ada yang terlihat kurang seperti hiasan kaligrafi untuk dinding mushalla,” ucapnya sembari memberikan bantuan untuk kaligrafi sebesar Rp.3.000.000,-.

Hj. Merry berharap dengan telah dibangunnya mushalla ini agar dirawat dengan sebaik-baiknya dan dimanfaatkan untuk kebutuhan beribadah dan kegiatan keagamaan lainnya.

Sebelumnya kepala SDN 06 Tanjung Baru Azisman, S.Pd menyampaikan ucapan terima kasih kepada Hj. Merry Warti yang telah membangun kembali mushalla pasca terbakar hampir setahun yang lalu itu.

Dikatakan Azisman saat ini bangunan mushalla telah rampung, namun bangunan tempat tinggal penjaga sekolah yang masih belum, sehingga penjaga sekolah saat ini masih menempati ruangan UKS untuk tempat tinggal sementara.

“Alhamdulillah dan ucapan terima kasih kami sampaikan atas nama keluarga besar SDN 06 Tanjung Alam, warga jorong, nagari dan masyarakat Tanjung Baru kepada Ibuk Merry yang telah memberikan bantuan, sehingga mushalla ini kembali dibangun, semoga menjadi ladang amal ibadah bagi Ibuk Merry hendaknya, Aamiin,” ucapnya.

Turut hadir pada kesempatan tersebut Camat Tanjung Baru Arief Gani, Kabid Dinas Pendidikan Mulkhairi, wali nagari, wali jorong, pemuka masyarakat dan majelis guru.

(mus)

Kami Hadir di Google News